KPK Tak Penting Ungkap Kaesang Beli Tiket Jet Pribadi Rp90 Juta

- Redaksi

Rabu, 18 September 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

NewsRoom.id – Pernyataan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) yang menyebut biaya sewa jet pribadi untuk perjalanan Jakarta-Amerika Serikat mencapai Rp90 juta per orang dinilai janggal oleh pegiat media sosial Ary Prasetyo.

Melalui akun X miliknya, Ary menilai angka tersebut tidak realistis mengingat total biaya sewa pesawat untuk rute tersebut mencapai lebih dari Rp3 miliar.

IKLAN

GULIR UNTUK MELANJUTKAN KONTEN

“KPK RI makin kisruh,” kata Ary seperti dikutip Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL, Rabu (18/9).

Ary Prasetyo menegaskan, biaya sewa jet pribadi yang disebut KPK tidak mencerminkan realitas pasar dan menilai perlu klarifikasi lebih lanjut terkait angka yang dilaporkan.

“Biaya pesawatnya lebih dari Rp3 miliar untuk rute Jakarta-SFO, jelas harga Rp90 juta per orang itu tidak masuk akal, kalau sudah full booking pun tetap tidak meng-cover,” terangnya.

Kaesang beserta tim datang langsung ke KPK untuk memberikan klarifikasi terkait penggunaan jet pribadi, Selasa sore (17/9). Kaesang mengakui bahwa pesawat yang digunakan untuk ke AS itu milik temannya.

Deputi Bidang Pencegahan dan Monitoring Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Pahala Nainggolan mengatakan, pihaknya bakal mendalami klarifikasi putra bungsu Presiden RI Joko Widodo tersebut.

Pahala menjelaskan, KPK memiliki waktu 30 hari kerja untuk melakukan analisis guna memutuskan apakah fasilitas yang diterima Kaesang merupakan milik negara atau bukan. Jika memang merupakan milik negara, maka Kaesang harus menyerahkan uang tiket pesawatnya.

Namun sayang, Pahala menjelaskan uang yang harus diserahkan Kaesang kepada negara itu merupakan harga tiket pesawat komersil, bukan sewa jet pribadi.

“Kalau kita tetapkan itu milik negara, harga tiketnya sekitar 90 juta (per orang). Kalau empat orang sekitar 360 (juta),” kata Pahala.

NewsRoom.id

Berita Terkait

Kamera Arlo 2K dengan Night Vision mencapai harga murah sepanjang masa, sekarang lebih murah dari penawaran Black Friday
Masa depan ritel ada di sini
Galaksi yang melahap tetangganya – dan orang kecil yang melarikan diri
Tahanan Palestina di Penjara Israel: Genosida yang sedang berlangsung
Alam semesta mungkin tidak seragam – dan Euclid dapat membuktikannya
Racuum Roborock sedikit lebih dari sekadar vac tongkat tua, membersihkan seperti pro, dan sekarang diskon 53%
Heinemann Diversifikasi di Timur Tengah dan India Ketika pertumbuhan 2024 mencapai 21%
Para peneliti telah memetakan evolusi masing -masing spesies burung yang dikenal

Berita Terkait

Sabtu, 10 Mei 2025 - 04:08 WIB

Kamera Arlo 2K dengan Night Vision mencapai harga murah sepanjang masa, sekarang lebih murah dari penawaran Black Friday

Sabtu, 10 Mei 2025 - 02:03 WIB

Masa depan ritel ada di sini

Sabtu, 10 Mei 2025 - 01:01 WIB

Galaksi yang melahap tetangganya – dan orang kecil yang melarikan diri

Jumat, 9 Mei 2025 - 23:59 WIB

Tahanan Palestina di Penjara Israel: Genosida yang sedang berlangsung

Jumat, 9 Mei 2025 - 22:57 WIB

Alam semesta mungkin tidak seragam – dan Euclid dapat membuktikannya

Jumat, 9 Mei 2025 - 18:49 WIB

Heinemann Diversifikasi di Timur Tengah dan India Ketika pertumbuhan 2024 mencapai 21%

Jumat, 9 Mei 2025 - 17:47 WIB

Para peneliti telah memetakan evolusi masing -masing spesies burung yang dikenal

Jumat, 9 Mei 2025 - 16:45 WIB

Hamas memberi selamat kepada Paus Leo XIV atas pemilihannya sebagai kepala Gereja Katolik

Berita Terbaru

Headline

Masa depan ritel ada di sini

Sabtu, 10 Mei 2025 - 02:03 WIB