WOW Lisa BLACKPINK Ternyata Kuasai 4 Bahasa, Sapa BLINK di anniversary Grup ke-7

- Redaksi

Rabu, 9 Agustus 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lisa BLACKPINK ucapkan Anniversary grup ke-7 ke fans menggunakan 4 bahasa.  (Foto Tangkapan Layar IG lalalalisa_M)

Lisa BLACKPINK ucapkan Anniversary grup ke-7 ke fans menggunakan 4 bahasa. (Foto Tangkapan Layar IG lalalalisa_M)

Jakarta, Newsroom.id – Siapa sangka selain jago nyanyi, ngedance dan segudang talenta lainnya anggota grup KPOP yang terkenal seantero dunia Lisa BLACKPINK ternyata kuasai 4 macam bahasa yang berbeda.

Tak tanggung-tanggung kemahiran berbicara dengan 4 bahasa ini dipamerkan secara langsung alias Live sendirian oleh Lisa BLACKPINK di media sosialnya.

Padahal menurut para BLINK sebutan fans BLACKPINK. Pasalnya, sang maknae kerap disebut yang paling jarang bermain media sosial.

Dia juga tidak pernah melakukan live sendirian, selalu ditemani member lain. Akan tetapi, dia kini terlihat percaya berbicara kepada penggemar langsung tanpa personel lain.

Lisa BLACKPINK menyapa penggemarnya di seantero dunia dengan menggunakan 4 bahasa saat BLACKPINK tengah merayakan hari jadi ke-7 tahun ini.

Dikutip dari laman Okezone, Lisa BLACKPINK melakukan siaran langsung dalam empat bahasa yakni Korea, Inggris, Mandarin, dan Thailand. Ya, Idol asal Negeri Gajah Putih itu pun tampak nyaman dan menjadi dirinya sendiri.

Grup beranggotakan Jisoo, Jennie, Rosé, dan Lisa itu biasanya melakukan siaran langsung alias Live di media sosial.

Namun, tahun ini berbeda. Tiga member selain Jennie, menyapa penggemarnya dengan melakukan siaran masing-masing di media sosialnya kemarin, Selasa (8/8/2023).

“Baterai hpku nggak banyak, paling cuma 30 persen saja. Jadi, aku tidak akan lama. Tapi konten kami (BLACKPINK) baru saja keluar, isinya tentang melakukan kuis. Aku tidak melakukan (kuisnya) dengan baik, tapi cukup ok, aku tidak kalah,” kata Lisa membuka live di Weversenya, Selasa (8/8/2023).

Setelahnya, Lisa mengucapkan rasa syukur dan terima kasih kepada BLINK yang selalu memberikan dukungan dan cintanya.

“Ya, aku mau bilang, terima kasih banyak selalu mendukung BLACKPINK. Aku masih merasa ini masih lima tahun, terima kasih selalu berada di sisi kami,” ucapnya lagi. Setelahnya, Lisa lebih banyak berbicara menggunakan bahasa Thailand.

Penampilan kasual Lisa dengan stripped shirt putih oversized membuatnya tampak nyaman. Dia juga tidak mengaplikasikan mekap berlebihan, hanya lipstiknya yang terlihat menonjol. Pemilik nama asli Lalisa Manobal itu pun mengenakan kacamata hitam yang membuatnya makin manis.

Sontak, BLINK pun memuji kemajuan Lisa yang kini percaya diri melakukan Live seorang diri. Banyak juga yang tak percaya akhirnya melihatnya benar-benar bisa siaran langsung sendiri tanpa member lain.

Berita Terkait

Rakornas PKBSI 2024: Membangun Kolaborasi Menuju Indonesia Emas melalui Pelestarian Satwa
Arbi Leo Jadi Mitra Strategis Kemenparekraf dari BN ZOO dalam Rapat Penjurian Akhir ADWI 2024 Bareng Sandiaga Uno
Sosok Harvey Moeis Suka Menolong Dibongkar Sandra Dewi Dalam Persidangan, Ini Ceritanya
Indonesia dan India Jalin Kerja Sama Produk Hilir Timah melalui Anak Perusahaan PT Timah Tbk
Mantan Bos PT Timah Akui Dakwan Dirut PT RBT Rp4,5 Triliun Memberikan Kontribusi Kepada Negara
Kejagung Bidik Gubernur Babel usai Tahan Kepala Dinas ESDM
Tentang Nilai Rp271 Triliun Kerugian Negara Korupsi Timah, Ini Kata Menteri ESDM
Kerugian Rp271 Triliun Korupsi Timah Jauh Diatas Pendapatan PT Timah dan Keseluruhan Produksi Logam Timah

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 14:23 WIB

Rakornas PKBSI 2024: Membangun Kolaborasi Menuju Indonesia Emas melalui Pelestarian Satwa

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 20:02 WIB

Arbi Leo Jadi Mitra Strategis Kemenparekraf dari BN ZOO dalam Rapat Penjurian Akhir ADWI 2024 Bareng Sandiaga Uno

Kamis, 10 Oktober 2024 - 20:47 WIB

Sosok Harvey Moeis Suka Menolong Dibongkar Sandra Dewi Dalam Persidangan, Ini Ceritanya

Rabu, 9 Oktober 2024 - 17:54 WIB

Indonesia dan India Jalin Kerja Sama Produk Hilir Timah melalui Anak Perusahaan PT Timah Tbk

Minggu, 6 Oktober 2024 - 18:53 WIB

Mantan Bos PT Timah Akui Dakwan Dirut PT RBT Rp4,5 Triliun Memberikan Kontribusi Kepada Negara

Sabtu, 27 April 2024 - 16:10 WIB

Kejagung Bidik Gubernur Babel usai Tahan Kepala Dinas ESDM

Jumat, 5 April 2024 - 13:47 WIB

Tentang Nilai Rp271 Triliun Kerugian Negara Korupsi Timah, Ini Kata Menteri ESDM

Jumat, 5 April 2024 - 11:21 WIB

Kerugian Rp271 Triliun Korupsi Timah Jauh Diatas Pendapatan PT Timah dan Keseluruhan Produksi Logam Timah

Berita Terbaru